Sistem Informasi pada Sarana Pelayanan Kesehatan

Apr 14th, 2015 Posted in Uncategorized | no comment »

Di era globalisasi seperti saat ini, teknologi informasi semakin berkembang yang ditandai dengan perkembangan internet, sehingga dapat dikatakan bahwa yang mereka menguasai informasi & teknologi adalah yang ‘menguasai dunia’. Karena hampir semua aspek dalam kehidupan terkena imbasnya, salah satunya aspek kesehatan khususnya pada sarana pelayan kesehatan. Tidak diragukan lagi bahwa kesehatan adalah salah satu kebutuhan primer manusia, karenanya sarana pelayanan kesehatan hampir setiap hari ramai dikunjungi oleh masyarakat. Maka dari itu, untuk kepentingan pengobatan pasien. semua hal mengenai informasi pasien harus dikelola dengan baik & aman, sehingga dibutuhkan suatu sistem yang aman & berjalan lancar. Indonesia menduduki posisi kedelapan terbesar di dunia dalam menggunakan internet dan empat besar di Asia setelah China, India dan Jepang. Jumlah pengakses internet saat ini di Indonesia mencapai 61 juta jiwa atau 23,5 persen dari jumlah total penduduk Indonesia. Dalam penggunaan media sosial facebook, Indonesia menduduki posisi keempat setelah Amerika, Brazil dan India serta posisi kelima terbesar dalam penggunaan akun twitter (detik.com). Namun, tidak semua pengelola & praktisi sarana pelayanan kesehatan di Indonesia sadar akan pentingnya penggunaan teknologi informasi sehingga pelayanan terhadap pasien tidak dapat dilaksanakan dengan baik. Dibandingkan dengan negara-negara sedang berkembang lainnya, Indonesia masih tertinggal jauh dalam hal pengembangan teknologi informasi untuk kepentingan kesehatan publik. Misalnya Malaysia yang jumlah populasinya hanya 28 juta jiwa telah memasukkan Lifetime Health Record (riwayat penyakit individu) ke dalam Kartu Tanda Penduduk (KTP) masyarakatnya. Hal ini akan memudahkan mereka dalam urusan administratif. Begitu pula dengan Nepal, kondisi geografis negaranya yang didominasi oleh pegunungan telah menciptakan inovasi dengan menggunakan Telemedicine untuk 30 daerah yang susah dijangkau. Aplikasi ini berguna untuk pelayanan kesehatan dimana dokter dan pasien yang tinggal jarak jauh dapat berkomunikasi dengan saling menerima dan mengririm gambar. Kemudian dokter melakukan diagnosis berdasarkan gambar tersebut. Mungkin Indonesia dapat mencontoh kedua negara tersebut, dengan koordinasi pemerintah yang baik tentunya.

Penggunaan sistem informasi pada sarana pelayanan kesehatan bisa memudahkan dan mempercepat kerja para tenaga administrasi kesehatan. Selain mudah dalam pencarian data pasien, juga sangat menghemat waktu. Dengan demikian, dapat dipastikan akan mengurangi beban kerja para tenaga administrasi. Secara tidak langsung ini dapat berdampak pada kinerja petugas dalam melayani pasien dan dapat meningkatkan mutu layanan suatu Rumah Sakit. Di sisi lain, pendaftaran berobat pasien dengan pemanfaatan IT ini sangat jitu menghindari risiko terjadinya duplikasi data pasien suatu Rumah Sakit. Dengan demikian, keakuratan data dapat terjamin untuk keperluan analisa penyebaran penyakit atau penyusunan laporan 10 penyakit terbesar juga laporan-laporan lain ke Dinas Kesehatan. Laporan ini berperan penting untuk menganalisis permasalahan-permasalahan kesehatan di masyarakat dalam merumuskan kebijakan-kebijakan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Selain itu, penggunaan teknologi dalam menunjang Jaminan Kesehatan juga bisa dimanfaatkan untuk membangun sebuah Integrated Healthcare Information System (Sistem Informasi Layanan Kesehatan Terpadu) guna menghubungkan data antar Rumah Sakit kabupaten, provinsi dan nasional. Ini dapat menunjang pelayanan kesehatan secara menyeluruh misalnya dalam hal pengurusan surat rujukan pasien Rumah Sakit dari Puskesmas atau klinik ke RSU Kabupaten/Provinsi dan nasional. Tidak perlu lagi terjadi masalah penundaan pemberian layanan kesehatan dikarenakan persyaratan administratif berupa surat rujukan dan identitas pribadi yang tidak lengkap jika setiap data antar Rumah Sakit dan Puskesmas telah saling terhubung.

Penggunan teknologi informasi pada sarana pelayanan kesehatan tidak jauh dari program dan desain antar muka (interface) nya. Karena jika programnya kurang baik dan tidak bisa memenuhi kebutuhan petugas pengelola data dan informasi pasien maka akan berdampak buruk bagi pelayanan dan kinerja sarana pelayanan kesehatan tersebut. Maka dari itu dibutuhkan program yang diesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, desain antar muka (interface) sistem informasi sarana pelayanan kesehatan harus mudah dimengerti dan mudah digunakan oleh seluruh petugas pengolah data di sarana pelayanan kesehatan agar tidak memakan banyak waktu kerja karena harus menghadapi sistem yang membingungkan dan bertele-tele. Desain antar muka tersebut juga mungkin dapat dibuat seindah dan senyaman mungkin untuk dipandang agar petugas tidak merasa jenuh dalam bekerja karena kejenuhan bisa membuat pekerjaan menjadi kacau sehingga data informasi pasien yang harusnya dapat dikelola dengan menjadi berantakan dan berimbas pada buruknya pelayanan kesehatan di sarana bersangkutan.

Untuk melakukan penerapan sistem informasi sarana pelayanan kesehatan dibutuhkan biaya yang tidak sedikit jumlahnya. Banyak yang harus benar-benar dipersiapkan agar hasil yang akan diperoleh seperti apa yang diharapkan. Komponen utama untuk menunjang terlaksananya penerapan sistem informasi yang benar dan sesuai kebutuhan :

·      Software (Sistem Informasi Manajemen Sarana Pelayanan Kesehatan)

·      Hardware (seperangkat komputer)

·      Networking (Jaringan LAN, wireless)

·      SOP (Standar Operasional Prosedur)

·      SDM (Sumber Daya Manusia)

Ketika sistem informasi telah siap diimplementasikan ternyata ada beberapa kendala yang terjadi di lapangan, antara lain ketidaksiapan pihak sarana pelayanan kesehata dalam menerapkan system informasi yang terintegrasi dan berbasis komputer, sulitnya merubah pola kerja yang telah terbiasa dengan sistem manual menjadi komputerisasi, dan penyajian data yang belum semuanya dalam bentuk elektronik yang akan memudahkan proses migrasi data. Untuk itu dibutuhkan pelatihan dalam bidang teknologi informasi pada petugas.

Referensi:

https://yannypandhega.wordpress.com/tag/kebutuhan-primer/ . 14 April 2015. pukul 11.38

https://teknosehat.wordpress.com/ .14 April 2015. pukul 11.40

http://kesehatan.kompasiana.com/medis/2015/01/02/pentingnya-it-dalam-pelayanan-kesehatan-kita-714254.html . 14 April 2015. pukul 11.47

http://herlinnuraeniwijaya.blogspot.com/2014/12/sistem-informasi-manajemen-rumah-sakit.html . 14 April 2015. pukul 12.23

Contoh Software Berdasarkan Jenisnya

Feb 23rd, 2015 Posted in Uncategorized | no comment »

1. Freeware

Freeware adalah jenis software yang dapat didownload secara gratis namun pengguna tidak bias mengembangkan secara bebas

Contoh:

a. Photoscape

Pengolah dan edit gambar

b. Smadav

Sebagai pelindung komputer dari serangan virus

c. Copernic Desktop Search

Mengindeks setiap file yang ada di computer dan untuk mencari konten computer (Word, Excel Email, PDF, File Zip, teks dan masih banyak lagi) CDS langsung menemukan informasi yang tersimpan di komputer dan menampilkan hasil pencarian berdasarkan kategori.

d.Mozilla Firefox

Sebagai web browser lintas platform.

e.Irfanview

Sebagai Penampil gambar namun juga memiliki fitur tambahan seperti fitur pengolahan gambar dasar (memutar, memotong, mengubah ukuran, mengkonversi, menyisipkan teks ke gambar, hingga pemberian efek tertentu) dari banyak variasi format file-file gambar, fitur penangkap tampilan layar (capture/screenshot), dan fitur untuk melakukan scan gambar.

Aplikasi ini juga bisa ditingkatkan fungsinya sebagai aplikasi multimedia player, yang dapat memainkan beberapa file video/audio, cukup dengan menambahkan plugins tertentu yang tersedia di situs pembuatnya.

f. Essential PIM

Dapat digunakan untuk menyimpan tugas, catatan, kontak, password, dan pesan email yang tersimpan dalam bentuk yang dapat diakses dengan mudah. Dengan kata lain, software ini dapat menggantikan tugas dari Microsoft Outlook.

g. 7-Zip

Alat untuk pengarsipan file (File Archiver) dengan rasio pengkompresan tinggi. Ukuran sebuah file dapat dikompres untuk diarsip dengan program 7Zip seperti halnya kita menggunakan program kompres file winzip atau winrar.. 7-Zip menggunakan ekstensi nama berkas .7z, tetapi dapat membaca dan menulis dalam beberapa format lainnya misalnya, rar (hanya membaca), zip, dan tar.

h. Video LAN Client (VLC)

Pemutar beragam berkas (file) multimedia, baik video maupun audio dalam berbagai format, salah satu kelebihan yang paling menonjol dari VLC Media Player adalah kelengkapan codec yang dimiliki. Dengan kata lain, VLC dapat memutar hampir seluruh jenis berkas audio maupun video yang ada.

i. Google Chrome

Browser untuk mengakses alamat-alamat website internet. Google chrome merupakan produk dari Google untuk menyaingi browser lain seperti Internet Explorer, Mozilla Firefox dan Safari

j. Avira Antivir

Menjaga komputer pengguna dari serangan virus/adware/worm. Rasio deteksinya juga sangat tinggi ditambah dengan konsumsi resource komputer yang relatif kecil.

 

combine freeware

2. Open Source

Jenis software yang dapat didownload secara gratis lalu pengguna juga dapat mengembangkan software secara bebas namun tidak boleh menghapus penulis sebelumnya.

Contoh:

a. Ubuntu

Sistem operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas  dan pengguna juga mempunyai hak untuk memodifikasi perangkat lunaknya sampai perangkat lunak tersebut bekerja sesuai dengan yang dinginkan.

b. Linux

Sistem operasi dimana pengguna dapat menggunakanya secara free atau opensource, sistem operasi ini dapat digunakan untuk tujuan pendidikan. linux adalah software sistem operasi open source yang gratis untuk disebarluaskan di bawah lisensi GNU. jadi diijinkan untuk menginstal pada komputer ataupun mengkopi dan menyebarluaskannya tanpa harus membayar. linux merupakan turunan dari unix dan dapat bekerja pada berbagai macam perangkat keras komputer. Dengan lisensi GNU (Gnu Not Unix) dapat memperoleh program, lengkap dengan kode sumbernya (source code). Tidak hanya itu, diberikan hak untuk mengkopi sebanyak mungkin, atau bahkan mengubah kode sumbernya.Dan itu semua legal dibawah lisensi.

c. Notepad ++

Sebuah penyunting teks dan penyunting kode sumber yang berjalan di sistem operasi Windows. Notepad++ menggunakan komponen Scintilla untuk dapat menampilkan dan menyuntingan teks dan berkas kode sumber berbagai bahasa pemrograman.

d. Audacity

Recorder dan editing audio file, Audacity memiliki fungsi untuk merekam audio, memotong, menyisipkan dan menggabungkan lagu. Serta menambah effects pada file audio/lagu.

e. Blender

Program untuk pembuatan model 3 dimensi, seperti animasi dan game.

f. XAMPP

Paket program untuk simulasi dan pengembangan web, termasuk di dalamnya Apache (web server) dan MySQL (database).

g. GIMP

Program pengolah foto dan gambar digital.

h. osCommerce

Program aplikasi web untuk toko online

i. Filezilla

Program aplikasi jaringan yang berguna untuk transfer file via protokol FTP di jaringan komputer atau internet.

j. Amarok

Cross-platform pemutar musik gratis dan open source

combine open source

 

 

3. Shareware

Software original berlisensi boleh didownload secara gratis namun ada keterbatasan dalam penggunaan misal jangka waktu atau fitur yang terbatas (trial)

Contoh:

a. WinRAR

Dengan program ini kita bisa mengkompres file-file apa saja. Jadi jika di PC kita banyak terdapat file2 yang berserakan maka kita bisa menyatukannya dengan program ini dan file2 yang kita satukan itu juga secara otomatis akan terkompress filenya sehingga tentunya akan menghemat space hardisk di PC kita. Winrar menawarkan kemampuan untuk membuat selfextracting dan multivolume arsip.

b. Internet Download Manager (IDM)

Perangkat lunak yang mampumengunduh data-data yang ada di internet dan meneruskan kembali. IDM didukung dengan fitur meneruskan kembali, yaitu untuk mengunduh ulang berkas-berkas yang sebelumnya terputus karena masalah teknis maupun nonteknis. IDM juga memiliki fitur unduh yang cepat dengan kemampuan melakukan segmentasi berkas secara otomatis dan didukung dengan teknologi yang aman.

c. WindowBlinds

Mengubah tampilan standar jendela-jendela pada Microsoft Window.

d. CorelDraw

Aplikasi design grafis yang digunakan untuk membuat berbagai macam design seperti logo, kartu nama, kalender, poster, stiker dan lain-lain yang terkenal dalam dunia digital. CorelDraw meruakan sebuah program komputer yang melakukan editing pada garis vector.

e. MusicMatch Jukebox

Secara garis besar di gunakan untuk memutar musik atau mp3, akan tetapi ada beberapa fungsi lain yang menjadikan MusicMatch Jukebox lebih unggul, yaitu untuk kompresi kapasitas mp3 yang kita punya. Apabila kita jenuh dengan terlalu banyaknya mp3 yang ada di komputer kita dan memenuhi kapasitas Hardisk, maka anda bisa memakai MusicMatch Jukebox untuk kompresi kapasitas semua mp3 yang anda punya agar dapat mengurangi penuhnya kapasitas Harddisk anda. Fungsi lain dari MusicMatch Jukebox yaitu anda juga bisa mengisi sebuah gambar didalam mp3, apabila anda memutar mp3 tersebut gambar yang anda upload dalam mp3 akan muncul di file infonya mp3.

f. Microsoft Office

Perangkat lunak paket aplikasi perkantoran buatan Microsoft dan dirancang untuk dijalankan di bawah sistem operasi Microsoft Windows dan Mac OS X. Beberapa aplikasi di dalam Microsoft Office yang terkenal adalah Excel, Word, dan PowerPoint

g. Ultraiso

Sebuah software yang dapat digunakan untuk membuat,mengedit dan mengkonversi file .ISO. kita dapat melakukan ekstrak file ISO dan selanjutnya membakarnya ke dalam sebuah CD/DVD. Dan sebaliknya kita juga dapat membuat file ISO dari CD/DVD atau hardisk kita,juga bisa untuk membuat bootable cd/dvd/flashdisk.

h. winZIP

Sebuah software untuk Kompresi File atau memperkecil ukuran file dari ukuran sebenarnya. Tujuannya jelas untuk memperbesar kapasitas ruang atau memory yang tersisa, dan untuk mempercepat pengiriman apabila file digunakan sebagai Attachment pada Email

i. Wondershare Youtube Downloader

Untuk free download video streaming khusus untuk video YouTube dan mengkonversi flv YouTube ke avi, wmv, mov mpeg, dll ini tidak hanya YouTube downloader video youtube free download, tetapi juga dapat men-download flv flash lainnya video yang menggunakan “http” protokol, seperti video Google, Yahoo video, video AOL, Matecafe video, dll Tidak hanya untuk YouTube.

j. Blue-Cloner

Untuk membuat backup kualitas Blu – ray dengan mudah . Hal ini dapat menyalin film Blu – ray untuk BD-R/REs atau hard disk drive dengan benar-benar kualitas yang sama .

 

combine shareware

 

4. Proprietary/Commercial Software

Software berbayar yang disupport resmi oleh perusahaan pembuatnya. Pengguna tidak bisa memodifikasi software tersebut

Contoh:

a. Microsoft Windows

System operasi yang dikeluarkan oleh prusahaan Microsoft .corp dimana system operasi ini mengandalkan grapich yang friendly kepada penggunanya. Microsoft windows diawali dari ms-dos yang berbasis command line dan berbasi teks.

b. Adobe Flash

Digunakan untuk membuat gambar vektor maupun animasi gambar tersebut. Berkas yang dihasilkan dari perangkat lunak ini mempunyai file extension .swf dan dapat diputar di penjelajah web yang telah dipasangi Adobe Flash Player.

c. Adobe Photoshop

Untuk pengeditan foto/gambar dan pembuatan efek.

d. Zope

Sebuah platform yang powerful untuk membangun aplikasi Content Management

e. MYOB Accounting

Merupakan paket program komputer untuk olah data akuntansi yang dibuat secara terpadu (integrated software). merupakan paket program komputer untuk olah data akuntansi yang dibuat secara terpadu (integrated software).

f. GNU

Suatu sistem operasi komputer yang sepenuhnya terdiri dari perangkat-perangkat lunak bebas. Namanya merupakan akronim berulang untuk GNU’s Not UNIX (GNU bukanlah UNIX); nama itu dipilih karena rancangannya mirip Unix, tetapi berbeda dari UNIX, GNU tidak mengandung kode-kode UNIX.

g. System Application and Product (SAP)

Mendukung suatu organisasi dalam menjalankan kegiatan operasionalnya secara lebih efisien dan efektif. SAP merupakan software Enterprise Resources Planning (ERP), yaitu suatu tools IT dan manajemen untuk membantu perusahaan merencanakan dan melakukan berbagai aktivitas sehari-hari.

 

h. TuneUp Utilities

Dipergunakan untuk memaksimalkan sistem operasi yang bekerja pada komputer. Program ini selain dapat memperbaiki registry juga mampu menata ulang (rewrite) registry Windows, sehingga memperkecil risiko kerusakan sistem dan mempercepat kinerjanya, selain itu juga mampu menghapus data pada harddisk hingga benar-benar tidak berbekas lagi serta berbagai macam pekerjaan.

i. Corel Video Studio

Pengolah dan pengedit video

j. Adobe Reader

Salah satu perangkat lunak dari keluarga Adobe Acrobat yang dikembangkan oleh Adobe Systems. Acrobat Reader sekarang bernama Adobe Reader. Pengguna Acrobat Reader dapat membaca, memberi notasi, mencari, verifikasi, menandai secara digital dan mencetak data dengan format Portable Document Format atau PDF.

combine commercial

Sumber:

https://www.pram-software.com/2013/11/pengertian-freeware-shareware-dan-open-source

http://www.anneahira.com/freeware.htm

https://www.pram-software.com/2013/11/pengertian-freeware-shareware-dan-open-source

http://portal.paseban.com/review/12105/program-aplikasi-open-source

http://ojiedarojie.blogspot.com/2013/09/pengertian-contoh-dan-aplikasi-open.html

http://www.mandalamaya.com/pengertian-open-source/

http://www.komputeran.com/2012/07/mengenal-apa-itu-open-source-dan.html

http://cyberangel91.blogspot.com/2011/11/contoh-freeware-dan-shareware.html

http://desyalfairianti.tumblr.com/post/11954962595/pengertian-dan-contoh-freeware-shareware-dan-open

http://ernitexza.blogspot.com/2011/01/pengertian-freewaresharewareopensource.html

http://blog.ub.ac.id/sesenstory/2013/03/24/tugas-komputer-senin-18-maret-2013-contoh-contoh-perangkat-lunak/

http://zugapoetra.blogspot.com/2010/05/lisensi-komersial-software.html

 

 

 

Hello world!

Feb 20th, 2015 Posted in Uncategorized | one comment »

Welcome to Wadah Aspirasi dan Kreasi Mahasiswa UGM Sites. This is your first post. Edit or delete it, then start blogging!